Bus Persib Rusak & Pemain Terluka

sepak-bolaaa.blogspot.com > sepak bola > pssi > liga super indonesia > persib bandung > Bus Persib Rusak & Pemain Terluka

Pelemparan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab yang ditumpangi skuad Persib Bandung  juga menyebabkan beberapa pemain terluka.

Aksi pelemparan terjadi setelah bus Persib keluar dari hotel yang berada di Jalan Gatot Subroto, Jakarta, sekitar pukul 14.00 WIB. Kaca bus tersebut dikabarkan pecah, sementara bagian belakang mengalami kebakaran.

Tampilan : Hilton Pegang Batu

Bus yang hancur di beberapa bagian tersebut dilaporkan masuk ke tol. Bus tersebut bergerak ke arah Bekasi. Namun, menurut kabar di kalangan wartawan, bus menuju suatu tempat rest area. Di tempat itu, nantinya akan terjadi pembahasan lebih lanjut terkait pertandingan. Pembicaraan juga akan diikuti oleh Panitia Pelaksana.

Kabar tersebut disampaikan Erwan Setiawan, putera Manager Persib Umuh Muchtar, di GOR KONI Kota Bandung.

"Kabar yang saya terima seperti itu, bapak juga terkena serpihan kaca. Tetapi saya belum mengetahui kondisinya seperti apa, karena saya belum dapat melakukan komunikasi langsung. Tetapi saya telah melakukan komunikasi dengan dokter tim dan membenarkan," kata Erwan, Sabtu (22/6/2013).

Pelatih PersibDjajang Nurjaman menyesalkan kejadian tersebut. Ia merasa kejadian itu bisa menggangu mental para pemainnya untuk bertanding.

Tampilan : Bus Persib

Ya, Kami dilempari, kaca bus sebelah kiri sudah habis semua. Sekarang posisi kami ada di Bekasi. Mobil pun sempat mau dibakar saat mau masuk tol. Beberapa orang berdarah dan kami pun sekarang sudah keluar dari daerah Jakarta,” ujarnya saat dihubungi wartawan di Jakarta.

“Bagaimana kami mau bermain, kalau belum bertanding sudah mendapat lemparan seperti ini. Mental pemain pun terganggu. Kami tidak tahu bisa bertanding atau tidak, kalau seperti ini,” sambungnya

Mudah-mudahan kejadian ini jadi pelajaran buat sepak bola indonesia, agar kedepannya bisa menjalankan pertandingan secara sportif tanpa ada gangguan apapun. Maju Terus Sepakbola Indonesia !

sepak-bolaaa.blogspot.com > sepak bola > pssi > liga super indonesia > persib bandung > Bus Persib Rusak & Pemain Terluka
Tags:,

Kopas Brothers

Blog ini merupakan Portal Informasi tentang Sepak Bola Semua artikel, gambar, video, dan berita yang ditampilkan di blog ini adalah milik masing-masing pemilik. Kami tidak memegang hak cipta!! semua artikel ini telah dikumpulkan dari berbagai sumber publik termasuk website yang berbeda, mengingat sumber-sumber tersebut berada dalam domain publik. [ Salam - Kopas Brothers ]